Zangrandi Ice Cream


Bagi para pecinta ice cream, kalau Anda di Surabaya, wajib datang ke Zangrandi. Tempat ini berada di jalan Yos Sudarso 15. Lokasinya mudah di cari. Bersebelahan dengan Grand Palace Hotel. Depan gedung DPRD tingkat II. Buka setiap hari jam 10-22.

Tahun 1930, Renato Zangrandi mendirikan sebuah depot ice cream yang bernama Renato Zangrandi’s Ijspaleis. Orang Italia ini juga pendiri Ragusa Ice Cream di jakarta. Depot ini didirikan untuk memenuhi selera orang-orang Eropa yang gemar ice cream. Zangrandi berdiri depan Simpangsche Societeit (sekarang Balai Pemuda), yaitu tempat kaum sosialita asing berpesta, berdansa, nonton konser musik dan dugem.



Zangrandi tempo dulu

Zangrandi sudah membuka beberapa cabang di mall. Tetapi saya lebih suka datang ke Zangrandi Yos Sudarso. Walau sudah berganti kepemilikan. Namun sang pemilik tetap mempertahankan arsitektur awal berdirinya tempat ini.

Walau sudah direnovasi beberapa kali tetapi bangunan depan dan interior tetap sama dengan foto di jaman tahun 1930. Meja kursi rotan pendek nuansa merah kuning masih tetap digunakan pengunjung. Pilar-pilar gaya Eropa bercat kuning berdiri gagah. Lantainya kotak-kotak coklat. Meski sekarang sudah ada sentuhan modern dengan sofa di pojok ruang sebelah kanan. Namun suasana jadul tempo dulu masih tetap kental.


 Kalau rasa ice cream apakah ada perubahan? Menurut pengakuan Bapak dan Ibu saya, dari sejak beliau pacaran tahun 1977 sampai sekarang rasanya tetap sama. Tidak ada perubahan sama sekali. Ini istimewanya. Sang pemilik sanggup berkomitmen untuk tidak merubah rasa dan penampilan ice cream.

Ada banyak varian ice cream. Di buku menu ada penjelasan lengkap item bahan yang disajikan. Menu andalan Zangrandi sejak jaman dulu adalah tutti frutti. Namun saya tak pernah mencoba karena ice cream ini mengandung rum. Rocky canyon, fruit parade, classic twinkle, the love deal, noodle ice cream adalah beberapa ice cream yang pernah saya coba. Favorite saya adalah rocky canyon. Ice cream coklat yang lembut dan nendang rasa coklatnya, ditempatkan pada corn berbentuk mangkuk gelombang. Tandas semua, masuk mulut sampai serpihan terakhir. 

Rocky Canyon

 Untuk yang kelaparan, jangan khawatir Zangrandi ada menu tambahan pengenyang perut. Resoles, kroket, French fries, pizza dan masih banyak lagi penganan yang lain yang lezat. Dijamin Anda akan kenyang dan ingin kembali ke sini lagi setelah mencicipinya.

Foto: koleksi pribadi menggunakan Asus Zenfone4

Komentar

  1. Kayaknya enakkk :p
    harganya bikin tipis kantong ga ya mbak? :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. tenang... nggak bakal bikin tipis kantong ;)

      Hapus

Posting Komentar