Masjid Agung Surabaya

Masjid tampak dari samping

Masjid saat ini bukan saja sebagai tempat ibadah namun juga berfungsi sebagai tempat wisata. Banyak sekali masjid cantik dengan arsitektur menawan. Salah satu masjid  -yang menurut saya- cantik di Indonesia adalah Masjid Akbar Surabaya (MAS). Masjid ini mulai dibangun pada tanggal 4 agustus 1995 diatas tanah seluas 11,2 hektar. Pada 10 november 2000 diresmikan oleh Presiden KH Abdurrahman Wahid. Tempat ini bisa menampung 30.000 jama’ah.

Saya paling suka dengan desain kubahnya. Kubah bagian atap terdiri dari sebuah kubah besar dikelilingi empat kubah kecil berwarna kombinasi biru dan hijau. Namun warna biru mendominasi. Terlihat cantik sekali. Ada juga menara 99 yang bisa dinaiki hingga puncaknya. kita bisa melihat Surabaya dari ketinggian.

Kubah Masjid diambil dari Menara 99

Masjid ini termasuk kategori nyaman menurut saya. Ruang wudhu jama’ah perempuan luas dan tertutup, jauh dari jangkauan mata jama’ah pria. Tempat sholatnya lapang. Pilar-lilar yang tinggi dan sirkulasi yang bagus membuat masjid ini selalu sejuk meski tanpa pendingin ruangan. Bikin betah berlama-lama di dalamnya.

Bagian dalam masjid

 Fasilitas tempat ini termasuk lengkap. Selain sebagai tempat ibadah, juga tempat kursus baca tulis Al-Qur’an dan berbagai kajian keislaman ada di sini. Masjid ini bisa juga  digunakan untuk acara pernikahan. Biasanya, akad nikah dilakukan di dalam mesjid, tepatnya di depan mimbar imam. Resepsi pernikahan bisa juga di lakukan di sini. Pada bagian belakang masjid, ada dua hall yang bisa digunakan untuk resepsi.
Pintu masuk


Pada hari minggu Masjid ini selalu ramai, sepanjang jalan depan Masjid Agung Surabaya banyak pedagang dengan aneka barang jualan. Lengkap, dari mulai makanan, mainan hingga aneka sandang dan peralatan rumah tangga. Banyak juga warga Surabaya yang jogging di jalan sekitar Masjid. 

Masjid ini selain sebagai tempat beribadah, bisa juga sebagai tempat tujuan wisata ketika anda singgah di Surabaya. Akses menuju ke sini sangat mudah. Masjid ini terletak persis di sebelah kiri jalan tol ke Malang arah dari Surabaya. Kalau lewat jalan tol bisa turun di pintu tol jambangan. Kalau dari Jalan Ahmad Yani, Anda bisa masuk lewat jalan injoko atau jalan masuk sebelum carefour Ahmad Yani. Tinggal lurus saja. Ada petunjuk jalan menuju Masjid Agung Surabaya.    

Kalau kebetulan Anda datang ke Masjid Agung Surabaya pada hari minggu, Saya sarankan datang lebih siang sekitar jam 10.00 keatas. Saat itu pasar kaget sudah mulai sepi, Anda tidak terjebak semrawut lalu lintas bila akan masuk areal masjid. Namun bila ingin sekalian menikmati pasar kaget, Anda bisa datang jam 06.00. Selamat menikmati :)



Foto: koleksi pribadi

Komentar