Harga Lebih Murah Bila Belanja Pagi di Pasar Sukawati Bali



pasar sukowati bali
Aneka souvernir untuk oleh-oleh

Pasar Sukawati adalah salah satu pasar lama di Bali. Terletak di Desa Sukawati Kabupaten Gianyar - Bali. Dari Bandara Ngurah Rai sekitar 45 menit ditempuh dengan mobil tanpa macet. Pasar ini sama dengan pasar tradisional di kota lain. Namun ada banyak kios yang menjual beragam batik Bali, kain pantai, kaos, celana, baju, mukena, ukir-ukiran, lukisan juga ada. Berbagai macam makanan dan souvernir khas Bali juga tersedia lengkap di sini dengan harga murah.

pasar sukowati bali
Mbak penjualnya pada pake jarit

Kalau Anda ingin berbelanja di sini harus pandai menawar. Lebih baik jangan langsung beli tapi berkeliling dahulu sambil survey harga dan kualitas barang. Kalau saya lebih suka belanja di kios bagian belakang Pasar Sukawati yang lebih sepi daripada di kios-kios depan. Harganya lebih murah dan proses tawar menawar tidak lama.

pasar sukowati bali
Berdoa di depan Kios ketika baru dibuka

Ingin belanja dengan harga murah sekali? bisa! Datanglah jam 10.00, saat banyak kios baru buka. Kepercayaan orang Bali, kalau baru buka toko sudah ada yang beli akan memperlaris dagangan pada hari itu. Dijamin, Anda akan dapat harga murah dan gampang ditawar. Siap-siap dompet jebol. Oh iya, kalau ke Pasar Sukawati siapkan uang tunai. Meski ada ATM di bagian depan area pasar. Lebih baik siapkan uang tunai yang cukup agar nyaman berkeliling tanpa harus bolak baik ke ATM.

Di sebelah Pasar Sukawati juga ada Pura. Namun ketika saya kesana tidak boleh masuk. Kebetulan saya datang saat berdekatan dengan Kuningan.


Foto: koleksi pribadi menggunakan Canon Powershot A620

Komentar