Srawut, Jajanan Pasar yang Manis dan Seksi


Srawut atau sawut adalah salah satu primadona jajanan pasar dari Jawa Tengah dan Jawa Timur. Jajanan pasar yang seksi. Si kuning langsat yang manis tiada tara. Sekali merasakan pasti akan ketagihan.

Si seksi ini mempunyai dua nama di dunia perjajanan. Biasa dipanggil srawut atau sawut. Srawut berasal dari Bahasa Jawa yang berarti semrawut atau berantakan. Penampakan srawut ini memang terkesan berantakan tapi rasanya enak banget :D Salah satu hidangan tradisional dari Pulau Jawa wilayah Tengah dan Timur yang masih lestari hingga saat ini.

Bahannya dari ubi kayu diperut kasar lalu dicampur dengan gula merah atau gula Jawa yang ditumbuk kasar. Kedua bahan ini dikukus dengan api sedang. Setelah matang, tambahkan kelapa muda parut diatasnya. Rasa manis nan gurih dari perpaduan ubi kayu, gula Jawa dan parutan kelapa memberikan sensasi yang tak terlupakan di lidah. Apalagi di musim hujan begini. Srawut hangat bisa menjadi hidangan penenang perut kala kelaparan.

Foto : koleksi pribadi dengan menggunakan Asus Zenfone4  

Komentar