6 Ide Menu MPASI Mudah untuk Bayi 6 Bulan


Saat bayi umur 6 bulan tantangan menjadi Ibu mengalami babak baru lagi. Bayi masuk ke tahap MPASI setelah lulus ASI ekslusif. Tantangan bagi Ibu adalah mengenalkan berbagai variasi makanan pada si Kecil. 

Makanan pendamping ASI tentu harus memenuhi syarat 4 bintang sesuai rekomendasi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI). Menu yang terdiri dari karbohidrat, protein hewani atau nabati dan sayuran. Terkadang para Ibu kehabisan ide untuk menyiapkan MPASI. Berikut ini 6 ide menu MPASI 4 bintang untuk usia 6 bulan.


1. Puree Kentang dan Daging Sapi

- Kentang dikukus terlebih dahulu lalu ditumbuk sampai halus. Sisihkan.

- Daging sapi giling ditumis atau direbus. Bisa juga daging biasa dicincang sampai halus.

- Ibu bisa menambahkan wortel, tomat atau bayam. Kukus atau rebus semua sayuran tersebut lalu dincang atau diblender sampai halus. 

- Jangan lupa saring makanan ini dengan saringa paling kecil agar si Kecil bisa mencernanya dengan baik. 

- Ibu bisa juga menambahkan keju yang ditumbuk halus untuk memperkaya citarasa.

-Kentang bisa diganti dengan oat.


2. Bubur Hati Ayam

Cara membuat bubur ini mudah.

- Hati ayam dirajang halus lalu ditumis bersama bawang putih. Sisihkan.

-Ibu bisa menambahkan brokoli, bayam, atau sayuran lainnya. Sayuran dikukus lalu dirajang halus. Sisihkan.

- Buat bubur dari beras putih seperti biasa. Jika sudah matang masukkan hati ayam dan sayuran dalam bubur. Aduk sebentar lalu angkat.   

- Hati ayam bisa diganti dengan protein hewani lainnya, seperti ikan kembung, salmon, atau ikan dori.


3. Puree Jagung Manis dan Bayam

- Rebus jagung manis hingga empuk, lalu parut. 

- Masukkan beberapa lembar daun bayam yang sudah direbus dan dihaluskan. 

- Menu ini cukup berserat. Pastikan Ibu menyaringnya dengan baik sebelum dihidangkan pada di Kecil.


4. Cream Soup

Resepnya sama dengan cream soup yang biasa Ibu hidangkan untuk anggota keluarga dewasa. Minus garam gula dan perasa buatan ke dalam cream soup untuk si Kecil. Sebagai gantinya, Ibu bisa memasukkan olive oil, unsalted butter atau bahkan ASI ke dalam sup.


5. Puree Buah-Buahan

Ada beberapa variasi resep pure buah sebagai selingan MPASI untuk bayi 6 bulan, yaitu:

- Ibu bisa mencampur pisang dan alpukat dengan sedikit susu formula atau ASI.

- Puree apel dengan tambahan cinnamon yang dihaluskan.

- Pisang dan apel yang ditambah dengan yoghurt plain.

- Pepaya yang dicampur dengan biskuit susu.


6. Biskuit Wortel

Sebagai variasi lain, Ibu bisa juga membuat biskuit wortel sendiri. Cukup mudah kok, berikut resep biskuit wortel untuk MPASI:

Bahan

- 200 gr mentega (atau unsalted butter)

- 250 gr apel, kukus dan haluskan

- 250 ml susu formula 

- 4 butir kuning telur

- 250 gr wortel, kukus lalu diparut

- 450 gr tepung terigu

Cara membuat:

- Kocok mentega hingga putih, masukkan apel dan telur, aduk rata.

- Campurkan parutan wortel.

- Di wadah terpisah, campurkan tepung terigu dan susu aduk perlahan jangan sampai menggumpal.

- Setelah terigu dan susu tercampur rata, satukan dengan campuran apel-telur-wortel.

- Olesi loyang dengan mentega. Adonan bentuk bulat-bulat kecil dengan menggunakan sendok dan sedikit dipipihkan.

-Panggang selama kurang lebih 20 menit (atau tergantung oven yang Ibu miliki di rumah). Pastikan biskuit bertekstur moist dan tidak terlalu kering.

- Setelah matang dan bersuhu ruang, simpan biskuit di toples kedap udara agar bisa lebih awet.


Ibu bisa menjadikan biskuit ini sebagai bubur. Tambahkan susu pada biskuit dan aduk hingga lembut. Jika bayi Ibu sudah lebih besar, biskuit ini bisa menjadi media untuk belajar makan sendiri. Bayi bisa menggenggam makanan, menggigit dan mengunyahnya.


Berikan menu MPASI yang sama setidaknya 3 sampai 5 hari agar bayi mengenali rasa dan teksturnya. Selain itu juga untuk mengetahui reaksi si Kecil terhadap bahan makanan tersebut. Hentikan menu untuk sementara jika bayi mengindikasikan alergi terhadap makanan tersebut ya, Bu. Jangan lupa membuat menu MPASI ini dengan penuh cinta.



Foto : ibupedia.com

Komentar